Photobucket

Senin, Februari 16, 2009

Misteri Dibalik Kamar 308

Kamar 308adalah salah satu kamar dari hotel di Ina Samudera (dahulu Samudera Beach Hotel) Pelabuhan Ratu, kamar istimewa ini dipercaya sebagai tempat Nyi Roro Kidul. Setiap orang yang hendak masuk ke kamar ini mesti mengucapkan salam atau apapun menurut kepercayaan masing-masing.

Kamar ini memiliki nuansa magis sangat terasa manakala masuk ke kamar yang dipercaya memiliki pesona magis dari sang ratu penguasa pantai selatan. Nuansa hijau menyergap setiap dinding dan karpet. Bahkan keramik lantai. Bunga sedap malam asli, dan wewangian lainnya menusuk hidung seperti masuk kamar pertapaan.

Kamar 308 di hotel dibangun pada 1962 yang digagas oleh Bung Karno,bagi sebagian orang yang percaya akan pesona dan keberadaan Nyi Roro Kidul kerap dijadikan tempat semedi. Pada hari-hari tertentu, seperti malam satu syura (Tahun Baru Hijriah) atau malam keramat lainnya.Tidak untuk menginap (memang tidak disewakan untuk menginap), melainkan untuk sekedar bersemedi. Setiap tamu diperkenankan memanjatkan doa dan lain-lain paling lama 1 jam. Tarifnya adalah Rp 125 ribu. Tetapi jika tamu tersebut menginap di hotel maka tidak dipungut biaya.

Keberadaan kamar 308 sangat menyolok. Dari depan tampak dua buah bangunan mirip janur dengan payung kecil kehijauan. Sementara balkon yang menghadap pantai tampak jelas dari kolam renang dengan kahadiran sejenis kanopi, juga nuansa hijau. Warna ini dipercaya merupakan warna favorit Nyi Roro Kidul.Di dalam kamar tampak lukisan potret wanita cantik yang diyakini sebagai gambaran ratu penguasa pantai selatan hasil karya Basuki Abdullah. Banyaknya barang dan pernak-pernik menunjukkan betapa banyak tamu yang pernah berkunjung ke kamar berbau mistis ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar